Search

Facebook Bakal Beli Rekaman Suara Pengguna Demi Kembangkan Teknologi AnyarFacebook Ba | merdeka.com - Merdeka.com

Merdeka.com - Jika Anda ingin memberikan rekaman suara Anda dari layanan Facebook, raksasa jejaring sosial tersebut dengan senang hati akan memberi Anda uang sebagai imbalan.

Benar, rekaman suara ini nantinya bakal dipakai untuk membantu meningkatkan teknologi pengenalan suaranya.

Mengutip The Verge via Tekno Liputan6.com, langkah ini dilakukan setelah Facebook, Amazon, Google, dan Microsoft tertangkap menyimpan dan mentranskrip rekaman suara, guna meningkatkan sistem pengenalan suara tanpa persetujuan pengguna.

Kini dalam program bernama Pronunciations di aplikasi riset pasar Viewpoints, Facebook mengizinkan pengguna membuat rekaman suara mereka.

Jika pengguna memenuhi syarat untuk menjadi bagian dari program ini, Facebook bisa merekam frase "Hey Portal" diikuti dengan nama depan seorang teman di daftar pertemanan.

Pengguna bisa melakukan ini menggunakan nama 10 temannya. Pengguna harus merekam tiap pernyataan sebanyak dua kali.

1 dari 2 halaman

Kendati demikian, Facebook tidak membayar dengan jumlah yang banyak untuk rekaman suara tersebut. Jika pengguna melengkapi satu set rekaman, mereka mendapatkan 200 poin di aplikasi Viewpoints.

Para pengguna pun tidak bisa mencairkan uang yang ada di Viewpoints hingga mencapai 1.000 poins. Jika ditukarkan, nilainya sekitar USD 5 melalui PayPal.

Meski begitu, menurut Facebook, pengguna mungkin ditawarkan kesempatan untuk meningkatkan rekaman hingga 5 set. Jadi, mereka berpotensi mendapatkan 1.000 poin dan dibayar.

2 dari 2 halaman

Let's block ads! (Why?)



"teknologi" - Google Berita
February 22, 2020 at 06:00AM
https://ift.tt/2HM30MQ

Facebook Bakal Beli Rekaman Suara Pengguna Demi Kembangkan Teknologi AnyarFacebook Ba | merdeka.com - Merdeka.com
"teknologi" - Google Berita
https://ift.tt/2oXVZCr

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Facebook Bakal Beli Rekaman Suara Pengguna Demi Kembangkan Teknologi AnyarFacebook Ba | merdeka.com - Merdeka.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.