Search

Gunakan Teknologi, Dokter di Wisma Atlet Bisa Periksa Pasien Secara Online - Suara.com

Suara.com - Rumah Sakit (RS) Darurat Covid-19 atau Virus Corona Wisma Atlet Kemayoran telah dioperasikan sejak beberapa waktu lalu. Hingga kini tercatat lebih dari 500 pasien dirawat di tempat bekas kediaman para Atlet Asian Games.

Namun, komunikasi antardokter dan pasien tersebut berbeda dengan RS rujukan lainnya.

Staf Khusus Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Bidang Komunikasi Arya Sinulingga menyebut, komunikasi dokter dengan pasien saat ini menggunakan teknologi yang dihadihkan oleh Cisco.

"Pengadaan alat atas bantuan Cisco Indonesia difasilitasi Kementrian BUMN dan Gugus Tugas sudah mulai dicoba dengan melakukan training ke tenaga-tenaga medik dan non-medik di RS Darurat Wisma Atlet," ujar Arya melalui keterangan tertulis kepada wartawan pada Minggu (5/4/2020).

Arya menjelaskan, nantinya para dokter ahli dapat memeriksa pasiennya secara online tidak perlu bertemu langsung dengan pasiennya serta bisa menginstruksikan tindakan apa yang bisa dilakukan terhadap pasien.

"Saat ini, kita coba di Wisma Atlet. Ini membuat para pasien bisa diperiksa oleh dokter lebih banyak lagi, karena alat ini dibawa ke setiap kamar pasien dan kameranya, dokter akan memberikan masukan dari jarak jauh mengenai langkah dan tindakan yang diberikan ke pasien," jelasnya.

Dengan penggunaan teknologi itu, tambah Arya, tentunya akan mengurangi sentuhan langsung dari dokter ahli dan senior, sehingga mereka akan tetap terjaga kondisinya. Teknologi ini sudah diterapkan di beberapa negara.

"Semua ter-record, jadi pasien pun dari data ini bisa di-record secara harian data kesehatannya, naik atau turun setelah proses-proses terjadi," katanya.

Let's block ads! (Why?)



"teknologi" - Google Berita
April 05, 2020 at 10:15AM
https://ift.tt/34dluA1

Gunakan Teknologi, Dokter di Wisma Atlet Bisa Periksa Pasien Secara Online - Suara.com
"teknologi" - Google Berita
https://ift.tt/2oXVZCr

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Gunakan Teknologi, Dokter di Wisma Atlet Bisa Periksa Pasien Secara Online - Suara.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.