Jakarta - Mills resmi merilis seragam kandang bagi Timnas Indonesia. Kombinasi warna merah dan putih dipersembahkan oleh produsen olahraga lokal ini.
Mills baru mengumumkan satu jenis jersey untuk Timnas Indonesia melalui akun Instagram, @millssportid. Seragam gres dari Milss terlihat sederhana namun tetap elegan karena bergaya futuristik.
Kesan elegan terlihat dari sentuhan gambar sayap yang disematkan secara siluet, serta tulisan 'Kita Garuda', Bhineka Tunggal Ika, dan tulisan PSSI di bagian kerah belakang. Di depan, tertempel logo Mills dan Garuda.
"Dengan bangga dan penuh percaya diri, kami perkenalkan seragam resmi Timnas Indonesia untuk 2020," tulis Mills dalam unggahannya.
"Seragam ini adalah baju perang yang akan digunakan oleh para penggawa Garuda dalam membela nama bangsa Indonesia," lanjut keterangan dari Mills.
Di unggahan lainnya, Mills mengungkapkan bahwa seragam Timnas Indonesia dilengkapi dengan teknologi terbaik meliputi anti radiasi matahari, anti bakteri, tidak mengendap, tidak lembab, anti statis, dan extra light.
"Persembahan dari Mills untuk negara Indonesia tercinta. Karya anak bangsa Indonesia siap menemani perjuangan para penggawa Garuda," kata Mills.
Harga Jersey Timnas Indonesia
Jersey Match
Jersey Player Issue: Rp789 ribu
Jersey Replika: Rp389 ribu
Celana Kandang: Rp189 ribu
Jersey Latihan
Jersey Latihan Merah: Rp289 ribu
Jersey Latihan Putih: Rp289 ribu
Jersey Latihan Biru: Rp289 ribu
Celana Latihan Hitam: Rp189 ribu
Polo Shirt
Hitam: Rp389 ribu
Merah: Rp389 ribu
Putih: Rp389 ribu
Disadur dari Bola.com (Muhammad Adiyaksa/Hendry Wibowo, published 18/4/2020)
"teknologi" - Google Berita
April 18, 2020 at 11:10AM
https://ift.tt/3aiklsr
Menilik Teknologi Canggih dalam Jersey Anyar Timnas Indonesia - Liputan6.com
"teknologi" - Google Berita
https://ift.tt/2oXVZCr
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Menilik Teknologi Canggih dalam Jersey Anyar Timnas Indonesia - Liputan6.com"
Post a Comment